The MTB trip route up the Bengkaung hamlet is not suitable for beginners, this route is only for people who are trained and really have strong knees. Do not even try. If you are a beginner, you should choose another route.

Our cycling route this time is not far from the city of Mataram, we will go to Gunungsari sub-district, West Lombok district. Our starting point is from the front of Alfamart as in the map above. for a clearer route that we will take you can click the red writing yes.

Our path is exactly in the hills that appear to the north of the city of Mataram, 100% asphalt road. At first we will ride a few kilos with flat terrain, then we will go uphill, “crazy.

At this location the incline is very extreme but not too long about 5 km with the contour rising steadily at some points there is a slight descent before reaching the top of the top hill.

Don’t try this route, this is the most frightening route for an MTB trip, this route is specifically for professionals. In this route we were not able to find a physically strong guide.

Those who really have to be strong must be participants who are already in the class of cyclists. On this route you will be presented with views of the coast from the top of the hill. You can see the Ampenan coast and the Bengkaug valley, Pelolat Hill, Seraye coral and Batulayar hills.

The length of the route is approx 7 km, not suitable for beginners. Our participants urge to be careful, especially when descending from the hill.

The terrain is very steep and will be slippery after the rain. normal travel time of 4 hours including resting while taking photos.

Once again this is very extreme, don’t try it, we recommend it for those who are used to cycling or cycling athletes. The view that you will get from the top of the hill will really pay for your energy.

There are several places for us to stop while enjoying the charming view from the top of the hill, for more details I just added a link about this Bengkaung hill, → See here

On this trip we do not provide lunch, as compensation we will try to get an adequate bicycle class, Extrada 5 or Extrada 6 from Polygon.

On the hill there are many places where we can buy snacks, but don’t worry, the loading car will also join the fiber to go up the hill, bring logistics and ready to help the overwhelmed participants.

 

IDR 300,000 / Person

(Minimum 5 Participants)

 

PRICE IS INCLUDED

  1. MTB Bike (POLYGON PREMIER)
  2. Bicycle Helmet
  3. Attraction Entrance Ticket
  4. Unlimited Bottled Water
  5. Lunch + fruits
  6. Bike Lifter Pick Up Car

PRICE NOT INCLUDED

  • Pick up from hotel to start point and back to hotel again
  • Cycling Guide
  • Marshal (for group participants)

NOTE:

The cycling route will be conditioned according to the participants’ physical abilities or you can choose the route that we have displayed on this page, if it can be considered according to the information we have written.

In the implementation, participants must not be divided into several parts. To make it easy to control the Guide and avoid wrong lanes.

For equipment we only provide bicycles, helmets, Pick Up Loading cars for other purposes such as carrying spare bicycles and other logistics.

For other equipment is the initiative of the participants, because this is a place to relax and relax while traveling.

Minimum of 5 participants if less there will be other things that must be taken into account. In this adventure trip package we illustrate the departure location from the city of Mataram.

The starting location is very flexible which you can request from anywhere, especially from the Senggigi area, Kuta beach, Bangsal Harbor and others because there are so many hotel locations for tourists to stay.

OTHER ROUTE OPTIONS:

Benang Kelambu

Trip MTB di Lombok dapat kita laksanakan sesuai hasrat Anda masing-masing, Sesuai selera pilihan tempat yang Anda inginkan. “seperti halnya saat ini kita memilih lokasi di desa Aik Berik yang berlokasi di kabupaten Lombok Tengah.Trip MTB memang enaknya seperti itu, mencari rute sawah atau medan off road yang berupa jalan tanah basah ataupun kering karena di situlah tantangan dan keasyikan trip MTB Lombok ini. So, mari coba pengalaman Anda bersepeda di Lombok ya.  

HARGA SUDAH TERMASUK

♥ Sepeda MTB (POLYGON PREMIER)
♥ Helm Sepeda
♥ Tiket Masuk Objek Wisata
♥ Air Minum Botol Se-puasnya
♥ Makan Siang + buah-buahan
♥ Mobil Pick Up Loading
♥ Penjemputan dari hotel ke start point
♥ Guide Bersepeda
♥ Marshal (untuk peserta group)

tetebatu

CATATAN:

Untuk rute trip MTB bersepeda akan dikondisikan sesuai kemampuan fisik peserta atau bisa memilih rute yang sudah kami tampilkan di halaman ini, sekiranya dapat dipertimbangkan sesuai informasi yang kami tulis.

Dalam pelaksanaan trip MTB, peserta harus tidak terpecah menjadi beberapa bagian. Agar mudah dalam pengontrolan Guide dan menghindari salah jalur.

Untuk perlengkapan kami hanya menyediakan Sepeda, helm, mobil Pick Up Loading untuk keperluan lain seperti halnya untuk membawa sepeda cadangan dan logistik lainnya.

Untuk perlengkapan lainnya trip MTB merupakan inisiatif peserta, karena ini ajang santai dan rileks sambil berwisata.

Minimal 5 orang peserta jika kurang akan ada hal-hal lainnya yang harus diperhitungkan. Dalam paket trip adventure ini kami mengilustrasikan lokasi pemberangkatan dari kota Mataram.

Lokasi start sangat fleksibel yang bisa Anda minta dari mana saja terutama dari kawasan Senggigi, pantai Kuta, Pelabuhan Bangsal dan lainnya karena lokasi hotel tempat menginap sangat banyak untuk wisatawan.

Rute perjalanan menuju kabupaten Lombok Tengah 97% beraspal licin sisanya 3 % jalan tanah persis di tengah tengah poros pulau Lombok, tapi sebelumnya kita akan bersepeda di lalulintas yang ramai hingga di pertigaan Pancordao.

Perjalanan relatif sepi hingga di pertigaan pasar Teratak kita belok kiri lagi melintasi persawahan yang indah dan akan sangat sempurna lagi jika gunung Rinjani tampak cerah.

Asyiknya destinasi ini, setelah balik ke arah kota Mataram tanpa diguncang pun kita bisa sampai di kota Cakranegara, hanya ada 2 tempat saja mesti harus mengayuh sepeda, yaitu di Kekeru dan Tanak Tepong atau di lokasi patung sapi.

Dengan medan melintasi perkebunan menuju tempat parkir Sepeda di pintu gerbang air terjun Benang Kelambu peserta bisa turun berendam, mandi di air terjun yang sangat bersih dan dingin.

Ada kolam kecil tempat berenang, sebelum balik ke lokasi tempat parkir, 75% melintasi jalur sangat ramai dan 30% perjalanan melintasi jalur sepi tapi medan separuhnya mendaki, tidak disarankan untuk pemula, total perjalanan kira-kira 70 km

RUTE PILIHAN LAINNYA:

  1. Tanjakan Bukit Tinggi Menuju Batu Kemalik 8 Km
  2. Pesisir Pantai Malimbu dan Pantai Malaka
  3. Wisata Taman Narmada dan Persawahan Desa Tanak Beak
  4. Jalur Bukit Pusuk dan Pesisir Pantai Malimbu
  5. Explore Pesisir Pantai Sekotong
  6.  Jelajah Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika Resort
  7. Keliling Lombok Rute Sembalun 2H/1M
  8. Panorama Persawahan Lingsar dan Suranadi dan Puranya
  9. Rute Ekstrim Bukit Dusun Bengkaung 15 km
  10. WISATA PETUALANGAN SEPEDA MTB & ARUNG JERAM
Goes KPK

KPK Melakukan OTT di Mekaki

Jangan sekali-kali meremehkan KPK untuk urusan goes jauh, team ini sangat tangguh walaupun terdiri dari orang-orang yang sudah dikategorikan tua, namun tenaga dan spiritnya tak kalah dengan anak muda, kali ini saya akan bercerita tentang pengalaman KPK OTT (Operasi Tanjakan Tinggi) bersama KPK, tentunya anak muda harus iri dengan ketangguhan KPK, team KPK itu sendiri terdiri dari 4 orang yang sudah cukup berumur saya sebut saja orangnya: H. Hanafi (Ketua) pak Yasin (wakil) saya sendiri sebagai Sekretaris dan Mahmud Yunus sebagai Bendahara.

MTB Lombok
Saat memasuki desa Buwun Mas

Penobatan kepengurusan KPK sesuai dengan uji kemampuan di tanjakan Jurang “Gerepek” yang tak jauh dari pelabuhan Lembar. OK Kita beralih ke pembahasan inti, team KPK yang di dampingi oleh goeser CSB (Campur Sari Bersepeda) ke rute kita kali ini untuk menuju pantai Mekaki.

Baca Juga: Panorama Alam Perbukitan Buwun Mas di Sekotong

Kedua team ini berangkat dari kota Mataram, berkumpul di depan kantor bank BI cabang Mataram kemudian berangkat bersamaan melalui jalan Airlangga ke arah selatan menuju pelabuhan Lembar, setelah sampai di pelabuhan Lembar sebelum dermaga Ferry tepatnya di simpang tiga jalan yang menuju ke arah kecamatan Sekotong mereka sarapan bersama di sebuah warung sederhana sebelum melanjutkan perjalanan.

MTB Lombok
Team CSB terliaht lebih enerjik jika dibandingkan dengan team KPK

Selesai sarapan kedua team melanjutkan perjalanan menuju arah kecamatan Sekotong, kabupaten Lombok Barat, tantangan pertama yang mereka harus taklukkan adalah saat melintasi tanjakan jurang Gerepek, cukup tinggi, tanjakan Gerepek terdiri dari 3 kelok untuk harus sampai ke puncak jalan aspal.

Walaupun ada sebagian team KPK yang harus takluk dengan tanjakan ini tapi team CSB cukup mengakui ketangguhan team KPK karena jika dilihat dari umur mereka yang sudah tergolong tidak muda lagi.

MTB Lombok
Total jumlah peserta yang ikut bisa anda hitung di sini

Selanjutnya setelah ke dua team tiba di kecamatan Sekotong Tengah, ada 2 pilihan jalur, yaitu jika berbelok ke arah kanan maka jalur ini biasanya untuk tujuan ke arah Bangko-Bangko, kesepakatan kedua team harus mengambil jalur kiri saja karena jalur ini sekalian bisa mampir di tujuan objek wisata savanna Buwun Mas yang baru-baru ini tersohor.

Rute ini sangat teduh karena terdapat banyak pepohonan rindang, tapi cukup menghangatkan badan karena tak kalah banyak tanjakan yang harus dilalui juga. Dengan sedikit susah payah akhirnya kedua team sampai juga di view point Buwun Mas bagian bawah setelah mengayuh sepeda MTB sejauh 45 km tapi view poin yang di bawah lokasi savanna Buwun Mas tidak harus menguras tenaga karena jika kita menuju savanna Buwun Mas meski harus naik ke atas bukit, yang pasti kedua team tidak singgah di lokasi savanna Buwun Mas.

MTB Lombok
Sepanjang pejalanan kami menghadapi banyak tanjakan

Selesai beristirahat, kami pun sepakat untuk melanjutkan perjalanan menuju pantai Mekaki yang berada di bagian barat, team KPK sedikit terlihat ragu-ragu tapi harus berani menerima tantangan team CSB, tekad sudah terlanjur harus sampai di bukit Mekaki akhirnya kami berangkat juga yang diawali dengan medan turunan yang cukup menghibur.

Setelah itu sedikit demi sedikit beberapa tanjakan sudah memperlihatkan jati dirinya, hemmmm…!!! nasi sudah terlanjur menjadi bubur seperti itu juga terasa di pantat yang bagaikan terasa seperti sudah jadi bubur.

MTB Lombok
Pak Yasin wakil ketua KPK

Sesi ini cukup melelahkan tetapi menyenangkan juga karena banyak panorama pantai yang sangat membuat hati kami kagum dan terasa damai, tekad pun harus bisa sampai di bukit Mekaki, jarak sudah tidak kami hiraukan yang ada dalam pikiran kami harus bisa menjumpai tempat-tempat yang indah untuk kita kenang nanti.

Team CSB yang sebelumnya terlebih dahulu pernah ke sini sangat menguatkan kami dengan semua cerita indahnya itu dan sangat membantu tenaga KPK yang sudah lemah menjadi kuat. Team KPK benar benar ingin OTT di sini, dan bisa dibuktikan meskipun harus ada yang bantu dari belakang untuk mendorong hingga sampai di puncak jalan aspal yang menyuguhkan pemandangan alam yang menakjubkan.

MTB Lombok
Walaupun tenaga sudah terkuras habis wajah kami harus tetap nampak bahagia

Terik matahari sangat terasa menghajar tapi tak ada alasan untuk harus menyerah, hingga pada akhirnya kedua team bisa sampai di bukit Mekaki, sambil menikmati keindahan pantai Mekaki dari atas permukaan jalan yang ada di puncak bukit. Target sudah tercapai, tenaga sudah terkuras, perjalanan pulang kita lanjutkan dengan muka-muka terlihat kusut.

Berhenti sejenak untuk makan siang di kota Pelangan, selanjutnya berangkat pulang sambil menyaksikan suasana matahari semakin redup menuju kegelapan malam dalam perjalanan, kedua team KPK dan CSB sukses menaklukkan tanjakan Mekaki walaupun terdapat banyak halangan dan ganjalan, karena 2 sepeda tidak bisa digunakan lagi karena rusak ringan tapi meskipun rusak ringan tetap saja tidak bisa kami gunakan, untunglah ada pengawalan 2 sepeda motor dalam penaklukan goes menuju Mekaki ini sehingga untuk urusan sepeda bisa terselamatkan tanpa ada kendala.

MTB Lombok
Aksi tangguh bapak ketua KPK (H. Hanafi)

KETERANGAN

KPK yang kami maksudkan di sini bukan “Komisi Pemberantasan Korupsi” tapi KPK di sini singkatan dari “Kelompok Para Kakek” dan OTT adalah “Operasi Tanjakan Tinggi.” Sekian semoga cerita goes kali ini bisa menginspirasi Anda semua. “Salam Olahraga”

trip sepeda MTB

Trip sepeda MTB kini sudah menjadi tren baru cara berwisata di Pulau Lombok. Trip ini sudah kami kemas sebaik mungkin hingga Anda betul betul bisa mendapatkan pengalaman terbaik berwisata di pulau Lombok menggunakan sepeda sambil menikmati alam dan perkampungan di pulau Lombok agar lebih mendekatkan diri kepada alam, budaya dan kearifan lokalnya.

Baca Juga : Pusuk Bike Park

Tentu tidak harus pesepeda atau atlet olahragawan sepeda yang bisa melakukan hal ini, anak kecil yang baru belajar naik sepeda pun bisa kita ajak untuk rute-rute tertentu.

Berwisata dengan konsep Trip sepeda MTB ini sambil Anda akan memiliki pengalaman bersepeda tersendiri, saya juga bukan pesepeda yang aktif tapi jika bersepeda ke sesuatu tempat yang indah tentu hal ini ada nilai tersendiri, selain merasakan sehat juga merasakan ketenangan sambil menikmati sesuatu yang baru untuk dilihat.

RUTE PILIHAN:

  1. Rute Ekstrim Bukit Dusun Bengkaung 15 km
  2.  Tanjakan Bukit Tinggi Menuju Batu Kemalik 8 Km
  3. Pesisir Pantai Malimbu dan Pantai Malaka
  4. Wisata Taman Narmada dan Persawahan Desa Tanak Beak
  5. Jalur Bukit Pusuk dan Pesisir Pantai Malimbu
  6. Explore Pesisir Pantai Sekotong
  7. Jelajah Persawahan Aik Berik dan Benang Kelambu
  8.  Jelajah Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika Resort
  9. Keliling Lombok Rute Sembalun 2H/1M
  10. WISATA PETUALANGAN SEPEDA MTB & ARUNG JERAM

Beberapa rute bersepeda di atas sudah kami kemas agar bis dipilih sesuai harapan. Tidak sampai di situ saja Anda sendiri bisa menentukan pilihan lain (rute) atau dengan cara Anda sendiri bersama teman teman atau peserta, kami siap untuk mendengarkan seperti apa rencana Anda.

Bahkan Anda bisa merencanakan sendiri dengan hanya menyewa sepedanya saja, kami siap menghantar ke lokasi Anda akan memulai bersepeda dan setelah selesai kami pun siap menjemput atau mengambil kembali sepeda tersebut walaupun di lokasi tempat yang berbeda atau di lokasi finish dari acara bersepedanya.

trip sepeda MTB
GALERI MTB 01
trip sepeda MTB
GALERI MTB 02
trip sepeda MTB
GALERI MTB 03
Perahu penyeberangan
GALERI MTB 04
Rute Gunung pengsong
GALERI MTB 05
Rute pantai Kuranji
GALERI MTB 06
Rute Otak Kokok
GALERI MTB 7
GALERI MTB 08
Pantai Induk
GALERI MTB 09
Rute Penimbung
GALERI MTB 10
rute Kuranji
GALERI MTB 11
trip sepeda MTB
GALERI MTB 12
trip sepeda MTB
GALERI MTB 13
trip sepeda MTB
GALERI MTB 14
trip sepeda MTB
GALERI MTB 15