Private Snorkeling

english

SUNSET BOAT TRIP

(Private snorkeling)

Berangkat Jam 10:00 Am – Jam 08:00 Pm Selesai

Private snorkeling trip berangkat dari pelabuhan teluk Nara atau mulai dari pelabuhan teluk Nara pada pukul 10:00 pagi hingga selesai pada saat terbenam matahari, saat balik ke pelabuhan Teluk Nara sambil menikmati sunset dalam perjalanan, hingga perkiraan waktu selesai di tempat parkir kendaraan anda pada pukul 08:00 malam.

Tujuan trip ini, mengajak anda untuk menikmati keindahan bawah laut seputar 3 Gili, juga untuk mengenal daratan 3 Gili, trip Ini akan mengajak anda untuk snorkeling, Melihat daratan Gili Air, melihat daratan Gili Meno dan melihat daratan Gili Trawangan dengan berkeliling menggunakan sepeda kayuh. setelah itu Balik ke pelabuhan teluk Nara saat senja sambil menikmati matahari terbenam.

Kelebihan menggunakan Trip ini, anda tidak akan menghabiskan waktu untuk menunggu jika dibandingkan dengan pilihan trip snorkeling lainnya jika anda tidak stay di Gili. Begitu tiba di pelabuhan teluk Nara, trip ini akan langsung berangkat menuju 3 Gili, Tidak harus menunggu berjam-jam untuk menunggu Publik Boat untuk penyeberangan ke Gili Trawangan.

Snorkeling 3 Gili

Jika menggunakan speed boat pulang pergi anda harus bayar mahal dan pasti akan ada sesi nunggu juga, Di Gili anda harus reservasi boat trip lagi, ya artinya nunggu lagi. Intinya akan banyak hal yang akan membuat harus menunggu, tapi dengan boat trip ini anda sudah tinggal jalan. Boatman akan mengendalikan boat sebaik mungkin dan anda yang akan mengendalikan boatman atau kapten boat.

MENGUNJUNGI:

  • Taman Laut Gili Air
  • Makan Siang Di Gili Air
  • Jalan Jalan Di Gili Air
  • Snorkeling Di Gili Meno Spot Penyu
  • Snorkeling Di Gili Meno Spot Patung Dalam Air
  • Mengunjungi Danau Gili Meno
  • Snorkeling Di Gili Trawangan
  • Bersepeda Di Gili Trawangan
  • Menikmati Sunset Dari Atas Boat

TRIP SUDAH TERMASUK:

  • Private Boat
  • Peralatan Snorkeling
  • Jaket Pelampung
  • Guide Snorkeling
  • Roti Untuk Makanan Ikan
  • Kamera GoPro
  • Sewa Sepeda Di Trawangan
  • Air Minum Kemasan
  • Soft Drink Fanta / Coca-cola

YANG TIDAK TERMASUK

  • Makan Siang Di Gili Air
  • Tiket Masuk / Entrance Fee
  • Makanan Snack / Camilan
  • Tip Guide Dan Boatman
ANALISA  HARGA
Jumlah PesertaHarga / Orang
1 Orang PesertaRp 2,500,000.00-
2 Orang PesertaRp 1,450,000.00-
3 Orang PesertaRp 1,050,000.00-
4 Orang PesertaRp 800,000.00-
5 Orang PesertaRp 680,000.00-
6 Orang PesertaRp 600,000.00-
7 Orang PesertaRp 543,000.00-
8 Orang PesertaRp 500,000.00-
9 Orang PesertaRp 460,000.00-
10 Orang PesertaRp 434,000.00-

CATATAN:

  • Jika peserta terpaksa harus lebih dari 10 orang peserta maka toleransi nya maksimal 15 penumpang di atas boat dan setiap tambahan peseta akan dikenakan biaya Rp 150.000 / orang.
  • Jika peserta lebih dari 15 penumpang atau peserta maka kami akan menggunakan 2 boat dan akan kami hitung biaya per orang sesuai analisa seperti tabel di atas.

ITINERARY pRIVATE sNORKELING TRIP

Trip kita awali dari pelabuhan Teluk Nara, teluk Nara lebih dikenal dengan pelabuhan speed boat menuju 3 Gili. Dari pelabuhan ini Private snorkeling trip atau SUNSET BOAT TRIP kita mulai, tentu semua hal sudah kami persiapkan tinggal menunggu kedatangan anda dan langsung jalan.

Dari pelabuhan Teluk Nara kita langsung menuju Gili Air pulau yang paling timur dan paling dekat dengan daratan dengan perkiraan waktu 30 menit tiba di spot snorkeling Gili Air, spot ini umumnya disebut “Color Full Fish” atau taman ikan. Disini banyak ribuan ikan yang sudah biasa diberi makan oleh para pengunjung.

  • Boat trip berangkat dari pelabuhan Teluk Nara pada pukul 10:00 Am langsung menuju spot snorkeling di Gili Air.
  • Snorkeling di taman laut Gili Air pada jam 12:30 Pm sudah selesai, langsung menuju tempat makan siang,
  • Setelah makan siang peseta dipersilahkan untuk jalan jalan di Gili Air hingga jam 02:00 sudah balik ke boat untuk melanjutkan trip snorkeling lagi ke Gili Meno.
  • Di Gili Meno Kita tiba jam 02:15 Pm langsung snorkeling di spot Penyu, di sisi kita akan lihat banyak penyu dan ikan di dalam air, kita snorkeling hanya 30 menit saja di sini.
  • Selanjutnya kita pindah ke spot patung dalam air di sisi barat Gili Meno jam 02:50 langsung snorkeling, perkiraan selesai snorkeling di sini pukul 03:30 Pm.
  • Peserta akan diajak berjalan jalan ke lokasi danau. Setelah selesai kunjungan ke Gili Meno jam 04:00 peserta kami ajak ke Gili Trawangan.
  • Sampai di Gili Trawangan pukul 04:15 ada 2 pilihan, apakah peserta mau snorkeling lagi atau langsung bersepeda.
  • Jam 05:00 Pm peserta akan kami ajak bersepeda keliling Gili Trawangan hingga pukul 06:30 Pm.
  • Untuk bersepeda mengelilingi Gili Trawangan membutuhkan waktu kurang dari 30 menit jadi anda bisa berhenti di tempat tempat yang menarik untuk berfoto di pesisir pantai Gili Trawangan. Anda mempunyai waktu 1,5 Jam bersepeda mengelilingi Gili Trawangan
  • Saat senja pukul 06:30 Pm peserta kami persilahkan naik ke boat trip lagi, untuk pulang balik ke Teluk Nara sambil menikmati sunset dalam perjalanan. Peserta bisa naik ke roof top boat atau ke atas boat sebagian untuk bersantai menikmati perjalanan pulang.
  • Hingga perkiraan jam 08:00 malam Peserta sudah berada di tempat parkir untuk melanjutkan perjalanan pulang atau balik ke hotel ke Pantai Kuta, Senggigi, Mataram atau ke destinasi lainnya.

Berikut gambaran trip yang akan anda jalani dari pagi hingga malam, gambar-gambar di bawah ini representasi trip yang akan anda jalani. Semoga trip ini berjalan sesuai harapan tanpa ada kurang satu apa pun. Silahkan saran dan kritik anda bisa anda sampaikan melalui kolom komentar di bawah ini.

Snorkeling 3 Gili
Guide Kami sangat ahli untuk mengambil foto dalam air, jangan khawatir tunggu saja instruksi nya
Private snorkeling trip
Spot Snorkeling di Gili air / Color full fish Spot
Private snorkeling trip
Restaurant tepi pantai di Gili Air tempa makan siang
Private snorkeling trip
Spot snorkeling di Gili Meno, saat ini sudah banyak ikan.
Danau Gili Meno
Danau air asin di Gili Meno tempat bersantai wisatawan pada sore hari.
Bersepeda Trawangan
Ilustrasi bersepeda keliling Gili Trawangan
Boat trip
Boat trip tiba di pelabuhan Teluk Nara
Rute Snorkeling Trip
Pelabuhan Teluk Nara dan 3 Gili di Lombok Utara

English

Snorkeling Gili Trawangan. Trip ini sepertinya wajib bagi yang berlama lama di Gili Trawangan. Sangat disayangkan jika trip ini tidak Anda coba, karena Gili Trawangan itu kecil yang luas itu pantai dan lautnya. Terus mau ke mama ? Dan yang indah itu taman lautnya.

Jika mau mencoba untuk melakukan aktivitas Snorkeling Gili Trawangan tentu Anda akan bingung jika tidak masuk ke laman blog ini. Saya pastikan informasi yang akan Anda dapatkan lengkap di sini. Karena penulis blog ini pernah lama di Gili Trawangan dan pernah terlibat dalam organize trip Snorkeling Gili Trawangan.

ADA 6 CARA BER-SNORKELING DI GILI TRAWANGAN

  1. Sewa Peralatan Snorkeling Di Gili Trawangan Rp 75.000 / Set
  2. Snorkeling Umum Di Gili Trawangan Rp 150.000 / Orang
  3. Snorkeling Alternatif Di Gili Trawangan Rp 150.000 / Orang
  4. Spesial Snorkeling Di Gili Trawangan Rp 300.000 / Orang
  5. Sewa Boat Snorkeling Di Gili Trawangan Rp 1.000.000 / 3 Orang
  6. Private Snorkeling Trip Dan Bersepeda Gili Trawangan Dari Pelabuhan Teluk Nara

♦ APA ITU SNORKELING TRIP ♦

Snorkeling Gili Trawangan merupakan aktivitas wisata pantai atau taman laut, yang cukup menyenangkan. Dengan menggunakan alat-alat yang sederhana.

Seperti:

Mask” atau google

Semacam kacamata untuk air yang menutup hampir sebagian wajah termasuk hidung sehingga tidak kemasukan air.

Dengan benda ini Anda bisa melek dalam keadaan kepala tercelup di dalam air. Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan sebelum menggunakan alat ini:

  1. Ada harus memastikan kaca alat ini harus bersih tanpa ada noda yang lengket di permukaan, agar tidak mengganggu penglihatan di dalam air.
  2. Anda harus memastikan karet silikon yang menutupi wajah pada alat ini agar tidak rusak atau melar apalagi sobek, karena air tidak boleh masuk ke dalam area hidung dan mata.
  3. Perhatikan tali pengikat masker sesuai, tidak terlalu kencang dan tidak terlalu longgar.
  4. Pastikan rambut tidak masuk ke dalam masker dan kerudung jika ada yang mandi tidak melepas hijab nya.

Ke empat hal di atas harus benar benar Anda terapkan agar Anda bisa menikmati trip ini tanpa halangan dan gangguan teknis supaya enjoy menikmati taman laut yang terkandung di dalamnya.

Alat Snorkel

Merupakan selang pernafasan yang dihubungkan melalui mulut ke atas (udara) Pada Snorkel terdapat ada semacam pegangan di dalam mulut dengan cara digigit agar tidak mudah terlepas dari mulut.

Snorkel juga bisa Anda celupkan ke dalam air hingga ujung selang yang menghubungkan ke udara masuk air sambil menahan nafas menyelam hingga ke kedalaman beberapa meter tergantung seberapa lama Anda bisa menahan nafas.

Untuk tujuan mendekatkan diri ke objek di spot Snorkeling, setelah itu ketika Anda hubungkan kembali ke udara air yang masuk ke dalam selang Snorkel bisa Anda tiup-kan hingga air yang masuk tadi ter-hembus ke luar tanpa harus melepas Snorkel dari mulut, untuk mengeluarkan air di dalamnya.

Cara ini biasa dilakukan oleh orang-orang yang terbiasa ber snorkeling. Nah dua hal inilah yang paling penting dalam melakukan aktivitas Snorkeling. Hal-hal penting yang harus Anda perhatikan sebelum menggunakan peralatan ini:

  1. Anda harus memastikan alat ini sudah dicuci dengan bersih.
  2. Memastikan alat ini tidak rusak atau bocor.
  3. Tali karet pengaitnya yang berada di atas telinga harus ada biar batang alat ini tidak terumbang ambing saat kita gunakan.
  4. Alat ini memiliki kait yang digunakan dengan cara digigit agar tidak mudah lepas, jadi alat ini tidak hanya dikulum saja ya !

Fin atau kaki-katak

Karena ketika orang menggunakannya, kelihatan bagaikan katak. Dengan bentuk kaki yang panjang dengan bentuk sirip kaki lebar, agar mudah mengayuh.

Alat ini merupakan tambahan agar saat melakukan Snorkeling lebih cepat melakukan gerakan ke segala arah: kiri, kanan, depan dan bawah.

Tapi itu bagi orang yang sudah terbiasa menggunakan alat ini, bila tidak terbiasa alat ini hanya akan membuat ribet bahkan terkadang bisa mengakibatkan kaki menjadi keram.

taman laut Gili
Fin sangat penting jika Anda suka bermanuver dalam air

Dalam melakukan aktivitas Snorkeling Fin sangat mendukung bagi yang sudah sering ber snorkeling, bahkan ada beberapa peserta sangat kecewa bila tidak mendapatkan fasilitas Fin.

Kecewa tidak dapat menyewa Fin, karena untuk Snorkeling sharing di Gili Trawangan. Fin tidak termasuk fasilitas yang disediakan di dalam Boat, untuk mendapatkannya bisa Anda sewa dengan harga antara Rp 10,000 – Rp 20,000 per pasang.

Harga tergantung kondisinya, karena Fin juga terdiri dari bermacam kelas dengan berbagai merek, bentuk dan harga yang menyesuaikan kualitas. Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan sebelum menyewa Fin:

  1. Pastikan ukuran kaki dulu sebelum menyewa, dengan menyesuaikan ukuran nomor sepatu yang Anda gunakan, lebih baik dicoba saja ya.
  2. Semakin panjang bentuk Fin itu semakin bagus, karena Fin yang ter-mahal itu panjangnya bisa mencapai 70 Cm.
  3. Sewa lah Fin dengan kondisi tidak kaku, apalagi kalau sering dipakai alat ini akan melengkung.
  4. Jika tidak terbiasa snorkeling atau tumben kemungkinan kaki Anda bisa keram.

Lift jacket atau Lift-vest (Pelampung)

Pelampung sangat dibutuhkan bagi peserta yang tidak bisa berenang atau kurang pandai berenang. Namun melakukan snorkeling dengan menggunakan jaket pelampung Anda tidak akan bisa melakukan maneuver.

Seperti masuk ke kedalaman dengan maksud ingin lebih dekat dengan ikan-ikan atau ingin dekat ketika melihat seekor penyu yang lagi bengong di atas karang, melihat taman laut dan ikan-ikan yang terkandung di dalamnya.

Dengan menggunakan jaket pelampung sepertinya Fin tidak perlu untuk Anda gunakan karena manfaatnya tidak maksimal. Sebelum memilih pelampung perhatikan hal-hal ini sebagai berikut:

  1. Pastikan ukuran pelampung sama dengan pakaian yang biasa Anda pakai.
  2. Pastikan kelengkapan dan kondisi pelampung, kondisi jangan sampai robek dan kelengkapan tali gesper dan peluit yang ada di pelampung.
  3. Pastikan tali gesper tidak rusak, jika ada beberapa yang rusak pastikan bisa digunakan dengan cara diikat.
  4. Pastikan peluit bisa digunakan, peluit itu penting untuk digunakan memanggil guide untuk meminta bantuan, biar tidak perlu teriak teriak.
diving di Trawangan
Aktivitas Diving

Snorkeling adalah alternatif yang sangat murah bila dibandingkan dengan aktivitas Diving. Karena alat-alat yang digunakan untuk Diving sangat mahal dan lebih banyak menggunakan alat-alat yang disiapkan seperti Wet suit, tabung oksigen dan pernak pernik lainnya.

Peserta harus mempunyai “lisensi” untuk bisa melakukan Fun dive. Selain itu semua peralatan pada umumnya adalah produksi luar atau import.

Untuk satu kali melakukan Diving hanya berdurasi 45 menit untuk satu spot dan biaya lebih mahal US $ 35 / orang atau one Dive + Rp 50.000 untuk biaya pelestarian terumbu karang yang dikelola oleh yayasan, “Gili Echo Trust” yang dikembangkan oleh para bule-bule instruktur diver di Gili Trawangan.

Tapi juga perlu diakui bahwa Diving lebih memberikan sensasi yang jauh beda dari pada aktivitas snorkeling.

Rute Snorkeling 3 Gili
Simulasi Rute Snorkeling 3 Gili

Bagi yang belum pernah ber snorkeling saya sarankan untuk mencobanya, teorinya sangat gampang. Di atas Boat dipersilakan minta diajarkan cara menggunakan alat yang benar kepada Guide snorkeling di atas Boat trip sebelum mencebur ke air.

Tapi tunggu dulu peserta yang lainnya turun ke air untuk ber snorkeling.

Hal yang paling penting untuk diperhitungkan juga, bahwa ada hal yang tidak pernah kita duga, yaitu: Bila orang tidak terbiasa dengan trip ini akan mengalami mabuk laut, dengan indikasi kepala terasa pening, keringat dingin dan akan berakhir dengan muntah mengeluarkan semua isi perut.

Tapi ada bagi sebagian orang juga yang bisa tahan tanpa merasakan keluhan ini. Sasaran dengan orang yang akan mengalami muntah atau mabuk laut, biasanya bagi yang berusaha berada di atas Boat tanpa mau melakukan aktivitas Snorkeling.

Info Penerbangan Domestik ke Lombok

 Garuda Indonesia  Lion Air  citilink  Air Asia 

Hal lain juga yang perlu dihindari saat ber snorkeling yaitu: jangan sampai air laut masuk ke dalam rongga hidung atau mulut, apalagi sampai bisa menelannya hingga masuk ke dalam tenggorokan, ini biasanya akan membuat kepala terasa pening dan akan berujung menjadi mabuk laut.

Hal ini akan memicu pikiran kita untuk segera ke pinggir untuk menjauhi boat, namun apa daya jika kita ikut serta pada trip sharing atau publik snorkeling. Karena peserta terdiri dari 50 orang lebih.

Sangat tidak mungkin hanya karena sedikit orang terasa pusing atau akan mabuk laut kemudian kita bisa meminta guide snorkeling untuk mengarahkan boat menepi, tapi jika status boat Anda sewa, privat atau carter pasti tidak ada pihak yang akan keberatan.